Gita Kinanthi

Gita Kinanthi adalah seorang seniman tari dan pendidik. Ia menyelesaikan studi pascasarjana di PPS ISI Yogyakarta (2012). Sejak 2015, ia menetap di Kalimantan Selatan dan mengajar di program studi Pendidikan Seni Tari STKIP PGRI Banjarmasin. Ia berfokus dalam menelusuri seni tari dan pendidikan seni tari melalui kerja kolaboratif, riset dan eksperimen. Beberapa pengalaman kegiatannya antara lain berkolaborasi dengan Krisna Murti (2011), mengikuti Cultural Partnership Initiative (CPI) di Korea Selatan (2015), menerima program Hibah Cipta Perempuan Yayasan Kelola (2016), meraih penghargaan Best Open Category Film dalam Brunei Film Blitz Festival 2021 dan menginisiasi kegiatan Selebrasi Hari Tari Dunia di Kalimantan Selatan sejak 2015-sekarang.