Seperti kejutan atau mimpi, koreografi ini mencuat di antara gerak hip-hop, butoh, dan ritme tari kontemporer yang hadir secara tak terduga. Diciptakan tahun 2020 di Prancis, pertunjukan 30 menit ini dirancang untuk ditampilkan secara in situ –diciptakan ulang di setiap lokasi dengan melibatkan lebih banyak penampil lokal dan menonjolkan kemampuan mereka, baik kosagerak hip hop maupun kontemporer. Kosakata gerakan yang unik, kuat, dan puitis inilah yang menjadi semangat utama dari tarian hip-hop sang koreografer, yang diimbangi oleh tarian kontemporer dan tradisional Thailand dan Laos tempat asal sang koreografer. Karya ini telah ditransmisi di Paris dan ditampilkan di berbagai ruang publik, dan sedang berusaha ditransmisikan ke Asia hingga kini. Karya ini menuntut penari untuk beradaptasi dengan lingkungan, berinteraksi dengan penonton, dan menciptakan dimensi baru di berbagai ruang hidup.
Senin, 04 November & Selasa, 05 November 2024
15:00 – 15:35 WIB | Institut Kesenian Jakarta
Pertunjukan ini gratis dan terbuka untuk umum tanpa reservasi. Ikuti @indonesiandancefestival di instagram untuk informasi terbaru mengenai lokasi tepatnya.
Credits:
Artistic Direction and Choreography: Olé Khamchanla
Dancers: DANCERS NEED TO BE ADDED
Music Direction: Mathieu Vallet
Costume Designer: LychEE
Production: Compagnie KHAM
Supports in 2017 : Communauté de Communes de Porte DrômArdèche
Supports in 2020 : Drac et Région Auvergne Rhône Alpes, Département de la Drôme, Pôle Pik à Bron, Lux SN Valence, Baron de Bayanne
Support 2024: Institut français d’Indonésie, Indonesian Dance Festival, Institut Kesenian Jakarta


Olé Khamchanla
Lahir di Laos, tumbuh di Prancis dan berjumpa dengan hip hop pada 1990. Mendalami tari hip hop bersama banyak koreografer di Prancis, lalu menemukan akar kembali di tari tradisional Thailand dan Laos yang memperkaya bahasa tarinya. Pada 2010, Ole menginisiasi Fang Mae Kong (Listen to The Mekong), festival tari internasional di Laos.


